Ketombe terkadang membuat kita dijauhi oleh sahabat atau pacar, terkadang sempat terlintas dibenak kita untuk membotakkan rambut, namun kita takut wajah kita akan berubah seperti tuyul. Jadi, adakah cara menghilangkan ketombe yang tidak mengeluarkan uang terlalu banyak, pastinya ada dong. Tahukah apa itu ketombe, ketombe merupakan penglupasan kulit mati pada kepala. Ketombe disa dibaratkan seperti daun yang kering, pada saat muda daun tersebut menempel kokoh pada tangkainya, jika telah mati maka daun tersebut jatuh ketanah. yang mana disebabkan oleh kulit kepala panas, stres, makanan yang kurang cocok, waktu keramas terlalu singkat, cuaca sekitar kita, produk kecantikan rambut yang tidak cocok bagi kulit kepala. Untuk mengatasi menghilangkan ketombe, ada beberapa cara alami menghilangkan ketombe yang dapat kita terapkan dirumah diantaranya:
- Cara menghilangkan ketombe pertama rutin dalam membersihkan kepala.Seperti yang telah ditulis di atas, ketombe adalah kulit mati jadi kulit mati tersebut haruslah diusir (dibersihkan) dari tempatnya jika tidak dibersihkan maka kulit mati akan memanggil temannya sehingga teman-teman dari kulit mati tersebut menjadi banyak sehingga terjadilah ketombe yang tiba tiba keluar dari rambut. Untuk membersihkannya cukup sederhana, yakni memijit dan menggosokkan kulit kepala pada saat mandi, namun tidak ketinggalan menggunakan shampo yang cocok bagi rambut.
- Cara menghilangkan ketombe kedua dengan menggunakan jeruk nipis.Selain digunakan sebagai minuman penyegar dahaga atau obat batuk, ternyata jeruk nipis dapat menghilangkan ketombe. Buah ini kaya akan vitamin C bahkan lebih banyak kandungan vitamin C yang terdapat pada buah jeruk lainnya, nah karena kaya akan vitamin C maka buah ini dapat menghilangkan ketombe tersebut. Selain itu, buah ini juga dapat melunturkan minyak yang terdapat pada rambut, dengan hilangnya minyak tersebut maka ketombe tidak akan melekat lagi. Penggunaan buah jeruk nipis sebagai cara penghilang ketombe terbilang cukup sederhana, yakni:- Siapkan jeruk nipis secukupnya (biasanya 1-2 buah saja tergantung kondisi rambut),- Peras hingga sari dari jeruk ini habis,- Tuangkan sedikit-sedikit pada daerah yang berketombe atau pada seluruh bagian rambut,- Pijat-pijat dan gosok secara perlahan-lahan (kayak pakai sampo gitu),- Diamkan selama kurang lebih lima belas menit,- Bilas rambut dengan air bersih.Nah, dengan begitu maka ketombe pada rambut akan hilang dan hal ini akan memberikan rasa segar pada kulit kepala kita. Sebagai tambahan, apabila pada kulit kepala terdapat sedikit luka karena garukan atau gosokkan yang terlalu kuat maka cara ini akan menimbulkan rasa sakit karena luka tersebut terkena sari jeruk nipis.
- Cara menghilangkan ketombe ketiga adala dengan menggunakan lidah buaya.Selain menghilangkan ketombe, lidah buaya juga menyebabkan rambut menjadi lebat, lelmbab, halus, dan menjauhkan dari kebotakkan. Lidah buaya memang multi fungsi ya, itu sebabnya banyak para ahli yang menggunakan bahan ini untuk dijadikan produk kecantikkan dan obat alami. Penerapan untuk menghilangkan ketombe tergolong sangat mudah diantaranya:- Beli beberapa lidah buaya,- Siapkan wadah khusus (bisa piring, mangkuk, panci atau kuali),- Kupas kulit luarnya (kulit yang warna hijau),- Setelah terkupas dan daging dari daun ini kelihatan, tumbuk (hancurkan) pada wadah yang telah ada tadi.- Oleskan pada rambut, kemudian pijat lembut serta gosok secara lembut rambut,- Diamkan hingga mengering (kira-kira 15an menit), setelah itu bersihkan rambut dengan mengggunakan sampo (biar rambut ga bau).
Mungkin cukup sekian postingan mengenai cara alami menghilangkan ketombe, semoga bermanfaat.