Sunday, November 9, 2014

Manfaat Jamur Bagi Kesehatan Manusia

Jamur merupakan tumbuhan yang tidak memiliki zat hijau daun (klorofil) yang mempunyai sifat heterotof. Jamur, biasanya hidup pada tumbuhan yang sudah mati atau sebagian jamur hidup di tanah. Jamur mempunyai banyak jenis, diantaranya jamur merang, jamur kuping, jamur kancing, jamur tiram, jamur shiitake, jamur enokitake, jamur maitake, jamur matsutake, jamur truffle. Jamur-jamur yang telah disebutkan merupakan jamur yang bisa dikonsumsi, namun apabila anda menemukan jamur yang berbeda dari yang telah disebutkan maka penulis harap tidak untuk mengkonsumsinya karena anda akan keracunan dan akan menyebabkan kematian. Tetapi ada juga jamur hutan yang bisa dikonsumsi seperti jamur yang melekeat pada pohon karet yang sudah mati, jamur berwarna merah yang berada pada tanah, jamur seperti mata yang menempel pada tanah (kulat mata pelanduk, sebutan orang Kalimantan Barat), jamur yang menempel pada buah kelapa sawit yang telah busuk. Ternyata selain rasanya yang enak jamur memiliki manfaat yang sangat baik bagi tubuh, diantaranya:
  1. Jamur dapat meningkatkan imunitas tubuh.
    Jamur dapat meningkatkan imunitas tubuh karena tanaman ini dapat meningkatkan produksi protein dan antivirus yang bermanfaat untuk melindungi sel tubuh dan jaringan tubuh. Selain itu, jamur mengandung antibiotik alami yang dapat menghambat infeksi jamur jahat (seperti jamur penyebab kurap, jamur penyebab panu dan lain sebagainya) dan mikroba. Kombinasi dari vitamin A, B kompleks dan C yang ada pada jamur juga bermanfaat bagi kekebalan sistem imun tubuh.
  2. Jamur dapat melangsingkan tubuh.
    Jamur kaya akan serat, protein dan rendah akan karbohidrat, selain itu jamur juga kaya akan air yakni sekitar 80-90% dan lebih hebatnya lagi jamur rendah akan kalori dan hal inilah yang dapat membakar lemak pada tubuh anda. Jika anda sedang menjalani program diet, sebaiknya gunakan jamur sebagai pengganti lauk sehari-hari dan jamur yang paling baik yakni jamur tiram.
  3. Jamur kaya akan kalium.
    Seperti yang anda ketahui, kalium merupakan mineral yang dapat membantu mengurangi tekanan darah dan mengurangi risiko stroke.
  4. Sebagai penghambat virus HIV.
    Berdasarkan penelitian di Jepang, mereka menemukan bahwa jamur memiliki senyawa beta-glucan dan senyawa inilah yang dapat membantu menghambat virus HIV. Dan jenis jamur yang mereka teliti yakni jamur Shitake.
  5. Melawan radikal bebas.
    Jamur dikatakan dapat melawan radikal bebas karena jamur memiliki zat antioksidan bernama selenium. Selenium merupakan mineral dan nutrisi penting untuk melawan penyakit. Apabila selenium berkerja dengan vitamin E, maka antioksidan pada tubuh anda menjadi kuat dan hal inilah yang membantu tubuh mencegah atau menghambat penuaan dini dan pengerasaan jaringan.
  6. Mencegah anemia atau kekurangan darah merah.
    Jamur mempunyai zat besi yang tinggi, selain itu jamur juga memiliki kandungan asam folat yang digunakan oleh tubuh untuk mencegah anemia.
  7. Menambahkan gizi pada ibu hamil.
    Asupan asam folat yang cukup pada masa sebelum atau setelah kehamilan akan mencegah timbulnya kecacatan tabung saraf pada bayi. Kandungan asam folat yang dianjurkan yakni sekitar 0,4 hingga 0,8 mg perhari.
Mungkin cukup sekian postingan mengenai Manfaat Jamur Bagi Kesehatan Manusia, semoga bermanfaat.
 

Temukan kami di facebook

Temukan kami di facebook

Berlangganan Via Email

Klik Tombol Di Bawah:

Delivered by FeedBurner

Media Fatner